Kisah Bendahara Nagari


Assalamualaikum.Wr.Wb

 Suatu hari raja inderapura bersama   bendahara nagari meninjau salah satu wilayah kerajaan, saat tiba di wilayah tersebut raja inderapura disambut hulubalang dan rakyat.

Setelah musyawarah panjang kali lebar (Panjang ceritanya, lebar urusannya) di balai adat bersama perangkat hulubalang,

Maka baginda raja memutuskan Bendahara nagari dan hulubalang beserta perangkat menempatkan 1 kepeng ameh dalam sebuah kantong, dan terkumpullah beberapa kepeng ameh.

Kepeng ameh tersebut dibagi menjadi beberapa kantong dan digunakan untuk membantu rakyat, guna menciptakan saudagar minang kelak.

Rakyat tersebut cukup mencicil setiap bulan kepada hulubalang dari hasil berniaga, dan setelah lunas memberikan bagi hasil kepada hulubalang kerajaan.

Dan hal ini terus dilakukan selama masa pemerintahan baginda raja, hal inilah yang menyebabkan banyak orang minang yang menjadi pedagang.

"Kepeng  di tampuang, sodagar takambang,
Uang dikumpulkan Saudagar berkembang"

Semuanya dimulai dari niat hati yang bersih dari dalam diri, se-Sen dua-Sen amat berarti ketika kita mampu mengangkat derajat orang lain, karena kita semua adalah tangan-tangan tuhan untuk menolong orang lain.

Demikian, Semoga cerita yang tak mashyur ini  bermanfaat dan dapat dipahami secara luas dan mendalam.

Teriring Al-Fatihah untuk Poeti Amaliah Djallaludin Binti Bagindo Rajo Sutan Djallaludin Datuk Garang

Comments